News

Kapolsek Tuntungan Diminta kerja, Judi Tembak Ikan buka di Pajak Melati

Sebarkan:

 

Lokasi Judi JAG'S


Medan | radarsumut: 

  Kapolsek Medan Tuntungan Iptu Eko Sanjaya diminta kerja untuk menutup lokasi judi tembak ikan merek "JAG'S" yang berada di samping rumah makan BPK Dalan Kutiga pajak Melati. 


 sepertinya optimis jika bisnis mesin 'penyedot uang' itu adalah usaha yang sangat menjanjikan saat ini meskipun jelas melanggar hukum seperti diatur pada pasal 303 KUHP tentang perjudian. 

  Berdasarkan temuan wartawan sampai hari ini jumat (07/02) praktek perjudian masih berlangsung dan semakin ramai. Parahnya, praktik judi tersebut seperti tidak tersentuh hukum. Bahkan, pengelola Judi menantang agar Polsek dan Polrestabes datang ke lokasi mereka. 

  Anehnya,  Kapolsek Medan Tuntungan IPTU Eko Sanjaya dan Kanit Reskrim IPDA Syawal Sitepu terkait marak nya judi tembak ikan di wilayah hukum nya namun sampai saat ini belum ada tindakan tegas. 

  Padahal masyarakat sekitar sudah sangat resah dikarenakan dampak negatif perjudian tersebut yang berpotensi mengganggu situasi kamtibmas . 

 Warga sangat berharap dalam hal ini  kepada pihak kepolisian agar merespon dan menindak lanjut informasi tersebut supaya citra polri yang presisi di mata masyarakat semakin baik . (Gar) 


Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini