News

Hari Kemerdekaan, BMI dan PDI-P P Dairi Gelar Hiburan Rakyat

Sebarkan:

 

Kantor DPC Partai Indonesia Perjuangan (PDI P) Kabupaten Dairi di Jalan Pandu Nomor 5B Sidikalang . 
Dairi | radarsumut: 

   Kabar gembira, Besok 17 Agustus 2024,
Kantor DPC Partai Indonesia Perjuangan (PDI P) Kabupaten Dairi di Jalan Pandu Nomor 5B Sidikalang bakal ramai.
 Pasalnya, Banteng Muda Indonesia (BMI) dan DPC Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Kabupaten Dairi menggelar hiburan rakyat di hari Kemerdekaan. 

  Acara sebagai bentuk merayakan momentum peringatan Kemerdekaan Indonesia yang ke-79 tahun.

 "Terbuka untuk umum, semua bisa datang. Mulai anak-anak sampai orang tua boleh datang," kata Rolamasi Tampubolon, Ketua DPC BMI Kabupaten Dairi ,Jumat (16/8/2024).

 Pengusaha Pajus Makro di Sidikalang ini mengundang masyarakat khusunya di Kabupaten Dairi untuk ikut hadir dan memeriahkan acara.

 Pesta rakyat besok digelar dengan berbagai perlombaan dan hiburan menarik seperti panjat pinang, makan kerupuk, bagi - bagi 1000 lembar kartu paket internet Smart Fren dan XL serta hiburan menarik lainnya.

 "Kita juga potong 79 ekor ayam kampung untuk makan bersama dengan masyarakat. Yang cepat dapat," tandasnya. 

  Gelaran acara akan dimulai Jam 14.00 WIB sampai dengan selesai.

 "Yang belum punya agenda saya undang ke acara rakyat ini besok," tandasnya.

 Gelaran acara juga di harapkan menjadi ajang silaturahmi dan kebersamaan antara masyarakat dengan Banteng Muda Indonesia dan PDI Perjuangan Kabupaten Dairi. 

 Menurutnya tidak ada perbedaan di masyarakat. 
Semua 1, apalagi dalam kemeriahan moment kemerdekaan.

 "Perbedaan adalah anugerah, persatuan adalah kekuatan. Satu negara, satu bangsa, satu tekad , INDONESIA JAYA" SALAM PANCASILA, MERDEKA !!!," tukasnya. (Aga) 


Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini